Pantai Selopeng

Author
Published Sabtu, Januari 21, 2023
Pantai Selopeng

 



sumber : Foto @ichalopee-630x380


Pantai Selopeng

Di pagi hari yang cerah matahari terbit dari timur sinarnya terpancar ke lubang-lubang jendela  saya dan keluarga pergi ke pantai selopeng yang terletak di kecamatan dasuk.

Pantai selopeng adalah pantai yang indah dan sangat sejuk, meskipun pantai itu kelihatan biasa saja tapi pantai itu tidak tercemar oleh sampah.

Pantai selopeng bukan hanya indah tapi disana juga ada kuda yang sering di tunggangi anak-anak, pantai selopeng membuat semua orang senang.

Pesona pantai selopeng akan bertambah saat senja tiba. Ada sunset yang berwarna keemasan menyinari hamparan pasir putihnya.

Di pantai selopeng juga ada tumbuhan pohon kelapa yang membuat pemandangannya lebih indah, di sana pasirnya berbentuk gunung.

Selain menyenangkan pantai selopeng juga bisa menghilangkan sedih yang kita rasakan dengan keindahannya.

Di pantai selopeng air lautnya yang berwarna kebiruan membuat kita ingin berenang di sana.

Banyak orang ingin ke pantai selopeng melihat pemandangannya yang indah, di sana kita juga bisa bermain pasir, dan kita juga bisa berfoto-foto di dekat pantai.

Kita juga bisa pergi piknik ke pantai selopeng dengan keluarga, di sana kita bisa langsung mengampar tikar sambil melihat indahnya pantai selopeng.

Pantai selopeng memang menawan, hampir semua orang ingin pergi berwisata di sana tidak ada penginapan/pun hotel.

Banyak orang yang bilang pantai selopeng sama dengan pantai lombang, karena banyak tumbuhan cemara udang dan pantainya yang sangat luas.

Pantai selopeng yang sangat luas, di sana semua orang bisa melakukan aktivitas yang dingin di lakukan.

Dan semua orang bisa melihat perahu layar yang bermacam-macam, banyak orang melupakan emosi dan kesedihan di pantai selopeng.

Di malam hari pantai selopeng sangat sejuk dari pada pagi hari, dan air yang biru sudah tidak terlihat lagi karena hari sudah malam. Dan yang menyinari pantai itu adalah lampu yang berjejeran menerangi pantai selopeng dan cahaya lampu menyinari pasir-pasir yang putih.

Di sana kita juga bisa minum es kelapa muda yang segar dan duduk di tepi pantai menikmati indahnya pantai selopeng.

Saya senang melihat pantai selopeng, melihat keindahannya dan saya senang bisa bermain pasir disana.

Pesan Moral:  Kita sebagai anak indonesia harus merawat pantai, biar tidak tercemar oleh sampah.



KARYA

Nama              : INTAN RAMADHANI

Judul               : PANTAI SELOPENG

Sekolah           : SDN LENTENG TIMUR I

Kecamatan      : LENTENG










4 komentar

Posting Komentar

[ADS] Bottom Ads

Copyright © 2021